Pernahkah anda mengetik Arab pada program pengolah kata dengan rapi dan serasi penempatan harakatnya seperti anda menulisnya dengan tangan ? Pernahkah anda membuat kaligrafi digital hanya dengan mengandalkan program pengolah kata semisal Wordpad ? Apakah anda kesulitan memperoleh teks Arab berupa image untuk kebutuhan pembuatan poster grafis, video, ataupun software pendidikan ?
Jika anda termasuk yang selalu bekerja dengan teks-teks Arab dan menghadapi pertanyaan seperti diatas, pastikan anda menggunakan QalamBartar untuk Solusi cepat bagi pekerjaan Anda.
QalamBartar (QB) adalah sebuah software editor teks Arab/Jawi yang canggih dan dinamis yang membantu anda melakukan penyuntingan teks Arab/Jawi yang dibuat pada sebuah program pengolah kata agar terlihat serasi dan indah.
Hanya dengan langkah-langkah yang unik dan mudah, QB memiliki kemampuan :- Mengatur letak/posisi huruf
- Mengatur posisi kata
- Mengatur posisi titik pada huruf
- Mengatur posisi tanda baca
- Mengatur panjang pendek tanda baca
- Membedakan warna titik atau tanda baca dari warna huruf
- Mengatur variasi bentuk huruf
- Mengatur variasi panjang pendek huruf
- Mengatur variasi bentuk dan ukuran tanda baca
- Penambahan dan pengurangan titik dan tanda baca
- Suport tanda- tanda baca penulisan Arab, Jawi (Arab Pegon), farsi
Kemampuan lain yang ditawarkan adalah Eksport teks yang anda buat sebagai Kaligrafi digital berupa image dengan format vector (EMF,EPS,SVG) maupun bitmap (BMP,PNG). Dengan demikian QB dapat bekerjasama sebagai penyedia teks Arab untuk diolah dengan program pengolah grafis profesional dan populer semacam CorelDRAW, Illustrator, PhotoShop, Inkscape, GIMP, AdobeFlash, dan semacamnya.
membuat kaligrafi digital hanya dengan QB+Program Pengolah Kata